Senin, 22 Desember 2008

Tentang Kelas Pengantar Ilmu Komunikasi

D III Kearsipan UGM
Khusus untuk kelas ini, sepanjang aku menyertai mereka dalam berbagai diskusi dan rutinitas pengajaran, spirit dan jiwa muda mereka terasa hadir setiap Jum’at pagi. Aku harus berangkat pagi-pagi ke D-III Kearsipan. Kuliah dimulai jam 07.30 WIB. Bukan kerena semata-mata alasan profesional, namun juga karena ikatan sejarah. Dahulu mata kuliah ini diajarkan oleh seniorku di tahun 2000 an. Aku sebagai asisten sering menggantikan. Hingga beliau pensiun dan meninggal, aku tetap dipercaya mengasuh mata kuliah ini. Nyaris semacam ritual. Sampai hari ini. Kebiasaan itulah yang membuat aku begitu terikat. Aku senang melihat mata dan tatapan peserta kuliah. Mereka, orang muda penuh semangat. Semangat yang membuatku terus merasa se-usia dengan mereka. Usia dimana seseorang terus merasa perlu belajar. Dengan spirit itulah diskusi dan brainstorming berlangsung. Prinsip demokratis juga diterapkan dalam proses penilaian.
Salah satunya prinsip penilaian adalah dengan meminta mereka mempresentasikan makalah kelompok. Teman-teman yang menjadi audiens dan tidak presentasi ditetapkan menjadi juri dengan memberikan poin atas presentasi mereka. Bagi kelompok yang memperoleh nilai presentasi tertinggi, otomatis akan mendapatkan nilai A untuk setiap anggota kelompoknya.
Nah, kemarin presentasi sudah berakhir. Setiap kepala sudah memberi poin. Hasilnya adalah sebagai berikut :


Edelweis = 3,33
Archieve-holic = 3,30
Hepi = 3,04
Rock & Roll = 2,87
Tema komunikasi kelompok kecil = 2,86
Randi = 2,64
Kura-kura = 2,61
Kelompok dengan tema kom. Massa = 1,97
Kelompok dengan tema kom. Antarpribadi = 1,18

Dengan mengacu pada penilaian di atas, maka kelompok yang menempati posisi nomor 1 (satu) adalah Kelompok Edelweis. Untuk itu, seluruh anggota kelompok Edelweis akan mendapatkan nilai A atas mata kuliah Pengantar Ilmu Komunikasi. Selamat untuk Wening PP, Vreni Hari Astuty, Kris Rahajeng A, Juwita Choirun Nissa, dan Sari Yanuari Putri. Kalian sudah membuktikan kelompok kalian lebih baik. Untuk peserta kuliah yang lain, tetap berjuang dengan mengerjakan soal pribadi.

Keep the spirit,
Terima kasih atas kerja sama selama satu semester ini.

Tidak ada komentar: